Selasa, 11 November 2008

My dreams...

My Dreams....

semua orang pasti punya suatu mimpi.... begitu juga saya... dan aku juga yakin begitu juga anda !

mungkin mimpi atau impian itu seperti Cita-cita... yang ingin sekali dikejar dan diraih... mungkin itulah mimpi atau impian... kita boleh punya mimpi, dan dalam hadist juga dikatakan kita wajib punya mimpi atau impian...

aku juga satu diantara kalian. Aku juga punya banyak impian untuk hidupku...


1. aku ingin membahagiakan kedua orang tuaku, mewujudkan impiannya

2. aku ingin keluargaku barokah, sakinah mawadah warohmah

3. aku ingin bisa menjadi istri yang solehah yang senantiasa dicintai dunia akhirat oleh suamiku

4. aku ingin menjadi seorang ibu yang baik bagi putriku dunia akhirat

5. aku ingin melanjutkan studi ku khususnya jenjang pendidikan kebidanan

6. aku ingin hidup berkecukupan, cukup apa aja gitu.... he he
7. aku ingin di hari tua ku nanti terjamin dan tidak terus-terusan harus banting tulang peras keringat untuk bekerja
8. aku ingin sekali BEBAS HUTANG !!! he... he... hidup pasti tenang dan damai kali ya.... bisa tidur nyenyak tanpa di bayangi hutang...

9. aku ingin membahagiakan dan membantu juga saudara-saudaraku, orang-orang disekitarku, orang-orang yang mencintaiku

10. aku ingin teguh mengabdikan diriku dalam profesiku... kebidanan

mungkin itu sedikit dari impianku... mungkin berbeda dengan impian anda... impian bermacam-macam, yang terbanyak pasti ingin " hidup di dunia kaya raya tapi mati nanti masuk surga" iya ga???? he..he itu wajar... ingat, kita boleh lo punya impian...

impian ... walaupun hanya sekedar kata, tapi bisa menumbuhkan semangat kita untuk bisa mewujudkannya...

aku yakin, kalian juga punya "Your Dreams"...

untuk menggapai cita-cita dalam perjalanan hidup kita, kita harus punya impian... agar arah kita tidak pincang tapi lurus...

hidup tanpa impian seperti kita berjalan tapi tak tahu arah kemana kita seharusnya berjalan..
bahkan dengan impian, akan membuat hidup kita jadi lebih berwarna.....

yang penting... impian disini harus juga dengan ikhtiar tanpa henti serta usaha....

bukan hanya duduk termenung bertopang dagu sambil terus memikirkan dan membayangkan impian saja....

aku masih ingat betul, seorang sahabati pernah berkata ; "Try..try... try again... semangat dan terus semangat.... mungkin kita akan menangis di awal mengejar impian, namun semua usaha pasti ada jalan... semua rintangan pasti akan ada waktunya datang senyuman..."

jadi kalau kita berusaha pasti impian kita akan terwujud kelak...

InsyaAllah... Amin...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar